Diklat Dasar Pengurus HMPS PBA 2023 : Pendobrak Semangat Perjuangan yang Totalitas dan Loyalitas
DIKLATDA HMPS PBA 2023: Pendobrak Semangat Perjuangan yang Totalitas dan Loyalitas
DIKLATDA (Pendidikan dan Pelatihan Dasar) HMPS PBA 2023 adalah kegiatan yang diadakan oleh HMPS PBA untuk meningkatkan wawasan dan keterampilan bagi pengurus baru HMPS PBA. Kegiatan ini diselenggarakan pada tanggal 8-10 Februari 2023 di Pondok Pesantren. Darunnajah Ngadirogo, tepatnya di Desa Podorejo, Kecamatan Sumbergempol, Kabupaten Tulungagung. Adapun Peserta DIKLATDA HMPS PBA 2023 adalah seluruh pengurus baru HMPS PBA yang telah dinyatakan lolos dalam open recruitment di bulan Januari lalu.
Tema DIKLATDA HMPS PBA tahun ini adalah Peran Organisator dalam Menjunjung Tinggi Totalitas dan Loyalitas dalam berorganisasi. Ketua pelaksana Andy Fajar R. mengatakan tentang alasannya memilih tema tersebut. “Jadi tujuannya untuk menjadikan label organisator bukan hanya formalitas. Dalam tema tersebut membahas tentang totalitas dan loyalitas dalam arti seorang organisator dapat mengemban amanat dan tanggung jawab serta setia atau khidmat dalam berorganisasi,” ucapnya.
Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari dua malam ini dibuka oleh Ketua Koordinator Program Studi PBA UIN SATU Tulungagung yaitu Dr. Nuryani Mansur, S.Ag., M.Pd.I. Dilanjutkan dengan sambutan oleh Ketua Umum HMPS PBA 2023 dan Ketua Pelaksana DIKLATDA.
Acara inti dalam DIKLATDA adalah penyampaian materi. Ada 6 materi luar biasa yang disediakan panitia yakni Bahasa dan PBA oleh Ust. Dr. Nuryani Mansur, S.Ag., M.Pd.I. dan Ust. Machrup Eko Cahyono, M.Pd.I., Administrasi oleh Moh. Trio Fajar Subqi (Ketua SEMA-F). Antropologi Kampus oleh M. Nur Nawawi (Ketua DEMA U). Organisasi dan Kepemimpinan oleh Luluk Yuliani (Ketua Demisioner HMPS PBA, Persidangan oleh M. Ahsanur Rizqi, dan Problem Solving oleh RicoNur Ubaidillah, S.Pd.
Pada malam puncak, dilaksanakan pembaiatan untuk melatih kekuatan mental peserta DIKLATDA. Di pagi hari mereka mengikuti bugar pagi dan fun game berhadiah. Penyerahan hadiah dilakukan pada acara penutupan hari ketiga. sekaligus pengumuman bagi peserta terbaik putra dan putri dalam DIKLATDA HMPS PBA 2023.
Kegiatan yang berhukum wajib ini dinilai sangat penting untuk diadakan. Seperti yang disampaikan oleh Ketua Umum HMPS PBA 2023. “Kegiatan ini melatih mental peserta untuk tidak mudah menyerah, selalu kritis, berani, dan bertanggung jawab dalam menghadapi permasalahan- permasalahan di dalam organisasi nantinya,” tuturnya.